Melalui Komsos, Wujud Kedekatan Babinsa Dengan Warga Binaan

by -1403 Views
Serda Mujiantoro melaksanakan kegiatan Komsos sekaligus membantu memanen rumput odot, foto : Heri Indarto

LAMPUNGTERKINI.ID, LAMPUNG SELATAN – Babinsa Koramil 421-06/Natar, Kodim 0421/Lamsel, Serda Mujiantoro melaksanakan kegiatan Komsos sekaligus membantu memanen rumput odot dengan luas tanaman sekitar 1/4 hektar milik Bapak Hermanto Petani di Dusun Talang Sapar Desa Rulung Helok Kecamatan Natar Kabupaten Lampung, Sabtu (30/03/2024).

Babinsa Desa Rulung Helok, Serda Mujiantoro mengatakan kegiatan komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsanya.

Babinsa juga menambahkan rumput odot adalah salah satu pakan yang baik untuk ternak ruminansia seperti kambing, sapi dan ternak lainnya dengan nilai gizi dan nutrisi yang mencukupi kebutuhan pakan ternak.

“Saat ini di Desa Rulung Helok budidaya rumput odot sedang digalakkan dikalangan petani dan peternak, rumput odot atau Rumput Gajah mini sebagai hijauan pakan ternak memiliki keunggulan kandungan proteinnya lebih tinggi dari jenis rumput lainnya dan mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi sehingga bisa menopang dan menunjang perekonomian petani,” jelasnya.

Kegiatan Komsos ini sendiri di lakukan secara rutin oleh Babinsa Desa Rulung Helok yang bertujuan untuk memantau setiap aktifitas warga yg sedang bertani. Kegiatan Komsos pada kesempatan kali ini Babinsa juga turut ikut membantu memanem rumput odot hal tersebut yang bertujuan untuk meningkatkan hasil panen agar maksimal.

Diharapkan dengan kehadiran Babinsa ini dapat memotivasi para petani untuk lebih giat lagi dalam bercocok tanam, karena pada dasarnya sesuai geografis wilayah yang merupakan daerah pertanian.

“Sudah selayaknya manunggal antara petani dan Babinsa terus di jalin guna meningkatkan tali silaturahmi yang pada akhirnya terciptanya kesejahteraan dan menambah pendapatan masyarakat di Desa binaan,” ujar Serda Mujiantoro.

Sementara, Pemilik lahan Bapak Hermanto mengungkapkan jika dirinya sangat terbantu. Kehadiran Babinsa tidak hanya sekedar membantu.

“Dukungan Babinsa secara langsung sangat memotivasi dan memberikan semangat baru dalam bertani,” tuturnya.

Penulis : Heri952

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.