LAMPUNG SELATAN (LT) – Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Merik Havit, SH., MH. menghadiri Upacara Hari Pahlawan sekaligus membacakan UUD 1945 ,Upacara Hari pahlawan bertema ‘Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu’.
Tema ini mengandung makna yang dalam, Teladani Pahlawanmu nberarti semua pikiran dan perbuatan harus senantiasa di ilhami oleh semangat Kepahlawanan adapun cintai Negerimu mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan Bangsa Indonesia.
“Tantangannya kedepan bahwa kita sepakat NKRI adalah untuk masa depan rumah kita bersama sampai akhir hayat.
tentunya ini membuka kesempatan bagi seluruh bangsa indonesia untuk berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global, siapapun berkesempatan berjuang mempertahankan NKRI dan membangun kemajuan NKRI,”ujarnya.
Oleh karena itu kita berharap peringatan Hari Pahlawan dari tahun ke tahun tidak sekedar ulang tahun mengulang – ulang. apa yang rutin kita lakukan, kita berharap pada setiap momen peringatan Hari Pahlawan muncul semangat baru, muncul sosok warga Negara Indonesia yang berhasil mengeluarkan inovasi baru, untuk nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangannya saat ini, pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik, meneladani, dan mewarisi nilai nilai kepahlawanan.
“Mari kita menjunjung sifat sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat, mulai dari kita, mulai dari hal yang paling kecil yang dapat kita lakukan di sekitar kita untuk kemaslahatan masyarakat dan umat,” tuturnya.
Demikian sambutan singkat saya dalam rangka peringatan Hari Pahwalan 2024, semoga kita semua mampu meneladani dan menanamkan nilai nilai Kepahlawanan serta mewariskan kepada generasi yang akan datang. Terima kasih atas perhatiannya saya akhiri Wassalamu’Alaikum wr.wb (Inspektur Upacara, Plt Bupati Lampung Selatan, Pandu Kesuma Dewangsa., S.IIP.
Turut Hadir juga Anggota Forkopimda, Para Kepala OPD Kabupaten Lampung Selatan, dan Para Tamu Undangan lainnya, Minggu 10 November 2024.
(Rilis Protokol sekretariat DPRD Ls )