LAMPUNGTERKINI.ID – Dengan adanya Elnino Gorila yang saat ini sedang melanda wilayah Indonesia dan akan masuk musim kemarau, maka dimungkinkan akan terjadi kemarau yang berkepanjangan, hal itu akan mengakibatkan produktifitas bahan pangan akan mengalami penurunan yang drastis.
Guna mengantisipasi hal tersebut, TNI khususnya Komando Kewilayahan beserta jajarannya senantiasa berkoordinasi, berkomunikasi dan bekerjasama dengan seluruh komponen Bangsa lainnya dalam rangka memperkuat ketahanan pangan.
Babinsa Jajaran Koramil 421-06/Natar, Kodim 0421/Lamsel mengikuti kegiatan Zoom Meeting Training Of Trainers (TOT) yang dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 2 – 4 Mei 2024, bertempat di Aula Makoramil 421-06/Natar Jalan Lintas Sumatera No.14 Desa Merak Batin Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan, Jum’at (3/5/2024).
Danramil 421-06/Natar Kapten CKE Agus Masgusriyanto menjelaskan bahwa kegiatan TOT ini diselenggarakan oleh badan penyuluhan dan pengembangan SDM pertanian kementerian dan pesertanya termasuk para Babinsa.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman tentang peningkatan produksi padi melalui optimalisasi lahan rawa, pompanisasi di lahan sawah tadah hujan, dan pemanfaatan lahan perkebunan untuk padi gogo.
Krisis pangan dianggap setara dengan krisis keamanan dan politik, sehingga penting untuk meningkatkan produksi dan mengurangi ketergantungan pada impor.
Berdasar itulah para Babinsa Koramil 421-06/Natar mengikuti Training Of Trainers ini, hal itu dalam rangka meningkatkan kompetensi SDM pertanian, terkait upaya peningkatan produksi padi nasional di lahan rawa, lahan tadah hujan dan lahan perkebunan.
Untuk wilayah Teritorial Koramil 421-06/Natar ada Dua Kecamatan yang terdapat hamparan persawahan dalam mendukung program gerakan antisipasi darurat pangan Nasional, Dua Kecamatan yang dimaksud yaitu Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan dan Kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran.
Diketahui, kegiatan training of trainers (TOT) ini diikuti bagi Widyaiswara, Dosen, Guru, Penyuluh Pertanian dan Bintara Pembina Desa (Babinsa) diseluruh Indonesia dengan target peserta mencapai sekitar 120.641 orang.
“TOT kali ini mengusung tema “Gerakan Antisipasi Darurat Pangan Nasional” yang akan dilaksanakan selama tiga hari, tanggal 02-04 Mei 2024 di Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang, dan dibuka langsung oleh Menteri Pertanian RI,” jelas Danramil Natar.
Penulis : Heri952