LAMPUNG SELATAN–Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 tahun 2023, seluruh rakyat Indonesia akan menyambut hari kemerdekaan itu, seperti yang di lakukan warga masyarakat lingkungan 05 Sukajadi Kelurahan Bumi agung Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan.
Para pemuda-pemudi tersebut antusias melakukan aksi gotong royong menghias atau mempercantik lingkungan tempat mereka tinggal dengan memasang umbul umbul dan bendera merah putih.
Dengan semangat yang tinggi menyambut HUT RI, para pemuda-pemudi dan warga lainnya lingkungan 05 Sukajadi Kelurahan Bumi Agung itu melaksanakan beberapa rangkaian kegiatan, seperti lomba makan kerupuk, lomba lari karung, memasukan benang dalam lobang jarum, masukan paku dalam botol, lomba karaoke, lomba joget mengunakan balon dan jalan sehat yang di laksanakan hari ini, sekaligus pembagian hadiah berupa, kompor gas, kipas angin, magig com dan masih banyak lagi hadiahnya.
Ketua pemuda Lingkungan 05 Sukajadi, Sukmayadi menuturkan, kegiatan gotong-royong di lingkungan tempat tinggal kami, selain bersih bersih, juga kita menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-78. Kegiatan ini dilakukan atas inisiatif para pemuda dan pemudi, bahkan sebelum nya kami melakukan gotong royong perbaikan TPA dan hari ini masyarakat antusias dengan semangat 45 mengikuti jalan sehat.
“Semoga dengan memperingati hari kemerdekaan RI ke-78 tahun ini, kedepannya lebih semangat lagi, untuk melakukan hal yang terbaik, menjaga kekompakan selalu dan tetap semangat,” tuturnya, Kamis (17/8/23).
Sementara Lurah Bumi agung, Nur Syafrullah dilokasi menuturkan, dirinya sangat mengapresiasi keaktifan para pemuda-pemudi serta warga lingkungan 05 Sukajadi dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI.
“Saya ucapkan terima kasih untuk para pemuda warga lingkungan 05 Sukajadi yang telah melakukan rangkaian kegiatan di lingkungannya demi memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia ,”ungkapnya.
(Tubagus Muhklas)