Duel dengan Pelaku Begal, Warga Lamsel Alami Beberapa Luka Bacok

by -4783 Views
Parjiman alias Klowor (50), warga Dusun Sumberrejo, Desa Campang Tiga, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan korban pembegalan yang alami beberapa luka bacokan ditubuhnya saat mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit (RS) Bob Bazar Kalianda, Rabu (15/2/2023) malam (Foto: Ist)

LAMPUNGSELATAN—Seorang warga Dusun Sumberrejo, Desa Campang Tiga, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan bernama Parjiman alias Klowor (50) menjadi korban pembagalan, Rabu (15/2/2023) sekitar pukul 19.00 WIB. Akibat kejadian itu, korban mengalami sejumlah luka sabetan senjata tajam ditubuhnya. Sedangkan sepeda motor korban, gagal dibawa kabur pelaku.

Tetangga korban, Suroko yang mendampingi korban dan keluarga korban di Rumah Sakit (RS) Bob Bazar Kalianda kepada lampungterkini.id menceritakan, sebelum korban Parjiman atau biasa dipanggil Klowor ini mengalami beberapa luka bacokan ditubuhnya dilakukan pelaku begal tersebut, awalnya korban dan keluarganya mau sholat maghrib berjamaah di rumahnya.

Pada saat korban mau ambil wudhu ke belakang rumahnya, korban mendenger seperti suara motor Honda Beat yang diparkir di teras samping rumahnya dijalankan sama orang keluar dari pekarangan rumah.

“Korban minta sama anak laki-lakinya yang masih kelas 6 SD bernama M. Abrori Sodik dan istrinya bernama Sugiarti untuk melihatnya,”kata kata Suroko melalui ponselnya, Rabu (15/2/2023) malam.

Ketika dilihat istri dan anaknya keluar rumah untuk melihatnya, kata Suroko, ternyata benar sepeda motor Honda Beat yang diparkir diteras samping rumah sudah tidak ada lagi. Saat itu, anaknya mencoba  melihat ke arah jalan dan dilihatnya sepeda motor itu dibawa sama pelaku ke jalan belum jauh dari rumah korban.

Saat itu anaknya meberitahukan ke korban kalau motorya dibawa orang, korban langsung mengeluarkan motor Honda Revo miliknya dan mengajak anaknya berusaha mencarinya yang diperkirakan oleh korban belum dibawa kabur jauh pelaku dengan menyusuri jalan kampung menuju ke arah Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum).

“Di perjalanan, anak korban melihat motor yang dicuri itu dikendarai pelaku masih di jalan kampung atau tepatnya di dekat rumah Bidan Hardatin di Dusun Titinangi, Desa Campang Tiga atau sekitar 150 meter lagi sampai di Jalinsum,”ucapnya.

Pada saat itulah, lanjut Suroko, korban menabrakkan sepeda motor yang dikendarainya ke arah pelaku hingga pelaku terjatuh. Sementara satu orang pelaku lainnya lagi, langsung kabur dengan mengendarai sepeda motor milik pelaku itu sendiri ke arah Jalinsum.

Korban yang berusaha mempertahankan sepeda motornya, sempat berkelahi dengan pelaku. Karena pelaku membawa senjata tajam, pelaku membacok korban hingga korban tersungkur bersimbah darah.

“Bahkan pelaku itu sempat melayangkan senjata tajam ke arah anak korban, beruntungnya anak korban berhasil menghindar dan langsung lari menuju ke rumah warga setempat dan selamat,”ungkapnya.

Selanjutnya, korban teriak minta pertolongan warga setempat, mendengar teriakan itu warga langsung berusaha menolong korban dan membawa korban ke Rumah Sakit (RS) Bob Bazar Kalianda. Sementara warga lainnya, berusaha mengejar pelaku yang lari melalui belakang-belakang rumah warga setempat hingga menuju ke Desa Talang Baru.

“Saat dikejar warga, pelaku begal itu membuang helm yang dikenakanannya dan helm itu ditemukan warga. Motor korban yang sebelumnya sempat dicuri pelaku, gagal dibawa kabur pelaku,”terangnya.

Dikatakannya, korban mengalami luka bacokan dibagian tangan, perut dan dekat bahu bagian belakang dan korban sudah mendapatkan perawatan medis di RS Bob Bazar Kalianda. Sekitar satu jam kemudian, korban langsung dirujuk ke Rumah Sakit di Kota Bandarlampung.

“Karena luka bacokan yang dialami korban itu cukup dalam dan parah, malam ini juga dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Urip Sumoharjo,”pungkasnya.

Sementara Kepala desa (Kades) Campang Tiga, Masri Efendi membenarkan, salah satu warganya yang tinggal di RT 01 Dusun Sumberrejo bernama Parjiman alias Klowor, menjadi korban aksi pelaku begal hingga korban mengalami beberapa luka ditubuhnya akibat sabetan senjata tajam pelaku.

“Benar, salah satu warga kami itu menjadi korban aksi begal dan mengalami beberapa luka bacokan ditubuhnya. Korban sudah dilarikan di Rumah Sakit untuk mendapatkan pertolongan medis,”kata Masri.

Masri mengatakan, petugas Polsek Sidomulyo dan Polres Lampung Selatan yang mendapatkan informasi adanya kejadian itu, langsung mendatangi lokasi kejadian. Petugas dibantu warga, melakukan pencarian pelaku yang diketahui oleh warga kabur ke areal perkebunan hingga menuju ke Desa Talang Baru.

“Hingga malam ini sekitar pukul 22.30 WIB, petugas gabungan dan warga masih melakukan pencarian pelaku begal tersebut. Bahkan warga yang melakukan pencarian pelaku, sangat ramai sekali baik itu dari Desa Campang Tiga dan Desa Talangbaru,”pungkasnya.

Kapolsek Sidomulyo, Iptu Ilham Efendi mengatakan, pihaknya bersama petugas Polres Lampung Selatan sudah mendatangi lokasi TKP dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi dilokasi kejadian serta melakukan pencarian terhadap pelaku tersebut.

“Begitu mendapat informasi adanya kejadian itu, kami (Polsek Sidomulyo) bersama tim Tekab 308 Polres Lampung Selatan langsung ke lokasi TKP. Saat ini, kami masih melakukan pengejaran pelaku,”kata dia. (Ndi/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.