DPD Perhiptani Lamsel Launching ‘Ngopi Manis’

by -1515 Views

LAMPUNGSELATAN, CANDIPURO – DPD Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (Perhitptani) Lampung Selatan (Lamsel) menggelar launching program ngobrol bareng Perhiptani bertema agribisnis atau disingkat menjadi ‘Ngopi Manis’.

Kegiatan perdana yang dibungkus dengan suasana santai itu, mengambil tempat di Dusun 4, Desa Rawa Selapan, Kecamatan Candipuro, Sabtu (26/2/2022) pagi.

Acara yang di inisiatori oleh DPD Perhiptani Lamsel bekerjasama dengan perusahaan mitra yang berbasis di Kota Surabaya Jawa Timur yakni PT Agri Makmur Pertiwi.

Sebagai informasi, PT Agri Makmur Pertiwi merupakan salah satu produsen benih yang mengembangkan benih buah-buahan dan palawija hibrida diantaranya semangka tanpa hibrida, melon, tomat, jagung, jagung manis merah, jagung ketan, mentimun, kacang panjang unggul, paria dan cabai rawit.

Mengawali acara, Ketua DPD Perhiptani Lamsel Djanu Sutrino, SP mengutarakan misi inti Perhiptani adalah untuk meningkatkan income dan kesejahteraan petani.

“Insya Alloh, dari Candipuro menuju nasional. Perhiptani mencoba mengembalikan khitah pertanian Lampung Selatan yang mandiri, maju dan sejahtera,” ujar Djanu Sutrino.

Lebih lanjut, Djanu Sutrino menegaskan bahwa Perhiptani sebagai organisasi independen yang tidak berafiliasi dengan organisasi dan partai politik manapun.

Rencananya, program ngobrol bareng Perhiptani bertema agribisnis yang hari ini di resmikan akan dilaksanakan secara berkesinambungan.

“Usaha pertanian yg bagus adalah siap permodalan, menggunakan benih unggul teknologi yang unggul, hasil pertanian yang maksimal. Sehingga, Perhiptani Lamsel kedepan akan berusaha terwujudnya tripartit .Perhiptani menggandeng permodalan dengan KUR lewat BRI dan benih unggul dari PT Agri Makmur Pertiwi,” tutup Djanu Sutrino.

Selanjutnya, Ketua DPW Perhiptani Provinsi Lampung Ir Sutono yang dalam kesempatan itu diwakili oleh Ir Noviar Akmal. Dirinya menyampaikan, ‘ngopi manis’ merupakan program kali pertama yang ada di Perhiptani se- Provinsi Lampung.

“Perhiptani mendorong perubahan manajemen dari administrasi budidaya ke market (pemasaran, red.),” sebut pria yang pernah menjabat Kadis Pertanian Lamsel itu.

Noviar Akmal juga menekankan, perlunya pertukaran informasi dan transformasi teknologi antar petani terlebih dari daerah lain yang lebih dulu berhasil mempraktekan inovasi yang ada.

“Kedepan, bisa mengundang kabupaten lainnya untuk meningkatkan peran dan skil petani dari sisi informasi, teknologi dan pasar,” harap Noviar Akmal.

Di penghujung, Noviar Akmal mendorong melalui program ngopi manis ini bisa membawa perubahan bagi para penyuluh pertanian dan petani di bumi khagom mufakat.

“Saya harap teman-teman penyuluh dengan petani harus bersinergi dan saling suport. Ini momen yang sangat bagus sekali, semoga ini akan menjadi sesuatu yang sangat bermanfaat untuk kita semua,” pungkas Noviar Akmal.

Pada kesempatan yang sama, Area Manager PT Agri Makmur Pertiwi Agustinus Juni mengatakan, program ngopi bisnis diibaratkan temu bisnis yang mengupas tuntas bagaimana bisnis hortikultura.

“Mulai dari fase tanam, budidaya, panen dan harus bisa di pasarkan di pasar,” sebut Agustinus Juni.

Agustinus Juni menjelaskan PT Agri Makmur Pertiwi berkomitmen menghasilkan benih-benih tanaman yang berkualitas. Apalagi, hortikultura beda dengan tanaman pangan.

“Bisnis hortikultura konsepnya bisa berkesinambungan. Jika ada yang menanam (petani, red.), tim teknis kami akan terlibat didalamnya bukan hanya seremonial tapi aktif. Dari segi analisis A sampai Z, prinsipnya kami dari produsen benih akan mensuport,” imbuh Agustinus Juni.

Terakhir, Agustinus Juni mencoba memotivasi para petani tanaman hortikultura untuk lebih bersemangat dalam mengembangkan agribisnis di Lampung Selatan.

“Agribisnis Lamsel sudah sangat luar biasa, tinggal kita me-linkan biar bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat hortikultura khususnya di Lamsel,” kata Agustinus Juni di penghujung.

Tampak hadir dalam acara itu, DPW Perhiptani Provinsi Lampung Ir Noviar Akmal dan Cahyo, Ketua DPD Perhiptani Lamsel Djanu Sutrisno, ST, manajemen PT Agri Makmur Pertiwi Agustinus Juni didampingi Ketut Sunyoto serta puluhan gabungan kelompok tani atau Gapoktan Lamsel. (her/*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.