Puskesmas Candipuro Mengoperasikan Pelayanan Rawat Inap

by -1202 Views

LAMPUNG SELATAN – UPT Puskesmas Candipuro hari ini tanggal 16 Agustus 2021 resmi mengoperasikan rawat inap untuk masyarakat umum.

Operasional pelayanan rawat inap di Puskesmas Candipuro beberapa tenaga ahli yaitu, 4 tenaga ahli / Dokter, 14 perawat, 3 ruangan, 2 mobil ambulance diharapkan dapat bersinergi dengan masyarakat.

Kepala Puskesmas Candipuro Ahmad Solatan menuturkan visi dan misi : mendukung nya pengobatan gratis, mendukung visi misi, dari dinas kesehatan, pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien,

“Mendorong peningkatan sistem dan fungsi manajemen yang profesional dan transparan, menggalang kemitraan dengan semua pihak,” kata dia, Senen (16/8/2021).

Prasetyo (37) warga sekitar menuturkan sangat senang puskesmas Candipuro ada rawat inap, bisa membantu masyarakat sekitar.

“Kalau bisa pelayanan harus ramah, tindakan cepat dan humoris, tindakan cepat dari pihak medis perlu di lakukan, jangan sampai ada pasien yang terlantar, harus cepat,” tuturnya.

Camat Candipuro Wasidi, mengharapkan tenaga kesehatan puskesmas Candipuro untuk dapat meningkatkan kedisiplinan dan profesional dalam pelayanan kepada masyarakat,

“Sehingga masyarakat merasa nyaman dalam pelayanan kesehatan,” pungkasnya.

(jalu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.