Warga Palasjaya yang Tenggelam di Pantai Ketang Ditemukan Meninggal Dunia (Video)

by -891 Views

LAMPUNG SELATAN – Dwi Santoso (19) warga Palas Jaya, Kecamatan Palas yang tenggelam terseret ombak laut di Pantai Ketang, Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, akhirnya di temukan dalam keadaan meninggal dunia.

Korban (Dwi Santoso) ditemukan oleh anggota Tim Search And Rescue (SAR) gabungan yang sedang melakukan patroli pencarian dan berhasil menemukan korban sekitar 100 meter arah barat dari titik awal tenggelam dalam kondisi meninggal dunia, Senin 31 Mei malam pukul 22.35 WIB.

Tim patroli gabungan langsung melaporkan ke posko utama pencarian, guna melakukan evakuasi terhadap jasad korban untuk segera pengiriman unit SAR ke titik lokasi.

Video evakuasi jasad korban tenggelam di pantai Ketang :

 

Plt Kabid Damkar Dinas Damkar dan
Penyelamatan Rully Fikriansyah mengatakan, korban tenggelam udah di temukan dalam keadaan meninggal dunia,

“Jasad korban di temukan 100 meter arah barat dari titik lokasi pertama dinyatakan tenggelam,” ujarnya.

Ruli menambahkan, setelah dilakukan evakuasi ke posko utama, selanjutnya jasad korban langsung di bawa kerumah duka dan diserahkan kepada pihak keluarga.

“Dengan ditemukannya jasad korban, Operasi SAR yang terlibat dalam pencarian dikembalikan ke kesatuan masing-masing dan dihentikan seluruh unsur SAR,” kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Dwi Santoso (19) warga Desa Palas Jaya, Kecamatan Palas yang berenang dengan teman-temannya disekitar Pantai Ketang, Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, tenggelam di gulung ombak laut, Minggu (30/5/21), sekitar pukul 17.45 WIB.

(Slamet Riyadi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.