Dikecamatan Sidomulyo Antoni Imam Perkenalkan KTP Sehat dan Bagikan Nasi Cinta

by -952 Views
H.Antoni Imam calon Wakil Bupati Lampung Selatan, kampanye di tiga titik Kecamatan Sidomulyo, foto : Slamet Riyadi

LAMPUNG SELATAN – Antoni Imam calon Wakil Bupati Lampung Selatan, kampanye di tiga titik wilayah desa Sidomulyo, dusun Katibung l, Seloretno perumnas mustika raya ll dan desa Sidorejo Kecamatan Sidomulyo, Rabu (14/10/2020).

Dalam kampayenya Antoni Imam di dampingi Ketua Kordinator Kecamatan (Korcam) Golkar, Harkinanda yang kerap di sapa (Wakcik), serta pengurus UMKM DPD Golkar Sri Astuti dan tim pemenangan Tony Eka Candra – Antoni Imam juga para kader PKS Kecamatan Sidomulyo.

Antoni Imam selaku calon wakil Bupati Lampung Selatan dengan no urut 2, mengajak masyarakat di desa Sidomulyo, Seloretno dan Perumnas Mustika Raya ll dan desa Sidorejo agar selalu mengikuti arahan Protokol Kesehatan, dengan melakukan 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak serta menjaga kebersihan dan rajin olah raga kata dia.

Dirinya juga mengajak masyarakat untuk memilih dirinya dengan serukan yel-yel no 2 Toni-Antoni serta nanti jangan lupa pada bulan Desember 2020 agar memilih no urut 2.

Antoni Imam pada saat kampanye nya lebih banyak menawarkan berbagai program program unggulan nya, ia mengatakan bukan sekedar mengarang berdasarkan pengalaman menjadi anggota dewan bersama Tony dengan blusukan nya masih banyak orang yang mengadu tentang kesehatan terutama tentang kartu pelayanan BPJS.

Dengan pengalaman tersebut dirinya menyampaikan bahwa Tony- Antoni mempunyai program KTP Sehat yang nantinya bisa di gunakan secara gratis.

“Tak perduli mempunyai BPJS atau tidak melalu KTP Sehat Lampung Selatan bisa di pergunakan secara gratis, begitupun dengan pendidikan akan di biayai oleh APBD, baru bisa di katakan gratis. Tidak bisa gratis kalau tidak di biayayai oleh APBD,” Ujarnya.

“Begitupun dengan Guru Honor, Guru ngaji, juru kunci makam akan ada tunjangan serta insentif, dan yang lebih penting bagi ibu ibu akan di bantu dengan UMKM, hanya dengan mengandalkan 10 kelompok dalam satu desa nantinya akan di bantu dengan dana hibah, sebesar Rp25 juta, bukan pinjam namun semua bisa terwujud bila terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lamsel,” Ungkapnya.

Di ujung kampanye nya Antoni Imam dengan ciri khasnya membagikan kepada para kaum ibu pembagian Nasi Cinta, serta memohon dukungan nya. Berdasarkan pantauan dalam kampanye di tiga titik di hadiri mayoritas kaum ibu ibu. (Slamet)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.