Jalan Penghubung Dua Desa di Beringin Kencana Amblas

by -793 Views
Jalan penghubung dua desa di Beringin Kencana amblas

LAMPUNG SELATAN – Akses jalan penghubung dua Desa yang ada di Dusun 1 Desa Beringin Kencana Kecamatan Candipuro, Lampung Selatan terputus. Pasalnya, jalan penghubung tersebut amblas diterjang banjir akibat hujan deras Kamis 12/6/2020 malam.

Zainidin (80) Salah satu warga setempat mengatakan. Dulu pernah amblas juga jembatan itu kurang lebih 10 tahun cuma pernah di perbaiki dengan cara swadaya, kondisi jalan sudah sudah aspal yang mengerjakan pihak (pemda) Lamsel Sabtu (13/6/2020).

“Sawah itu kaya laut sampah dan kayu serta kotoran pada hayut, setelah hujan reda, air nya langsung surut. Mungkin saking derasnya air seperti hujan kiriman, air sangat deras mengakibatkan pondasi bangunan menjadi terkikis air terus menerus dan akhirnya amblas ke dalam,” Ujar Zainudin (80) yang tak pernah merasa terima bantuan BST atau BLT dari Kemensos mesipun tergolong miskin.

“Wajarlah. Bangunan sudah lama mungkin itu salah satu penyebab amblas nya. Harapan dari kami sebagai warga setempat agar secepatnya cepat bisa di perbaiki karna akses jalan ini sangat lah menunjang dari segi apapun Selanjutnya nya kalau dalam pengerjaan nya kalau bisa dalam pengerjaan nya mutunya di jaga agar tetap awet,”tambahnya.

Sementara, anggota Komisi III DPRD
Lampung Selatan, dari Fraksi PAN, Edi
Waluyo mengatakan. Jalan ini penghubung antar dua Desa namun secara kebetulan terletak di Dusun l Desa Beringin Kencana menuju Desa Banyumas bahkan penghubung dua Kecamatan Candipuro dan Kecamatan Way sulan.

“Saya di kabari sudah sore bahwa ada salah satu jalan di Dusun l Desa Beringin Kencana amblas. Informasi nya amblas sekitar jam15.00 wib,” ungkapnya.

Kami langsung bergerak cepat dengan mendatang tempat lokasi dan benar adanya jalan ini terputus, karena ini akses jalan penghubung antar desa, sangatlah penting guna menunjang roda perekonomian masyarakat.

Pihaknya akan segera melakukan koordinasi dengan pihak Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas PUPR agar segera malakukan perbaikan dengan menggunakan anggaran tanggap darurat.

“Kalau bisa secepatnya dapat di perbaiki karena kondisinya sangat membahayakan bagi warga, juga para pengguna jalan, tak jauh juga dari tempat ini ada juga jalan/ jembatan sudah bolong perlu perbaikan juga sama kalau tidak cepat di perbaiki akan amblas kembali,”tukasnya.

(met)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.