DPRD Lamsel : Jalan Yang Rusak Harus Dibongkar Dan Diperbaiki

by -856 Views
Anggota Komisi III DPRD Lampung Selatan Akyas beserta rombongan tinjau jalan rusak

LAMPUNG SELATAN – Rombongan Komisi III DPRD Lampung Selatan, melakukan kunjungan kerja (kunker), meninjau beberapa ruas jalan yang berada di dua Kecamatan Candipuro dan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (9/1/2020).

Kunjungan tersebut di lakukan terkait banyak nya laporan pembangun jalan yang menggunakan dana APBD 2019 di temukan bayak mengalami kerusakan, buruknya kualitas pembangunan yang selalu menjadi sorotan.

Seperti yang di ungkapkan oleh Wakil Ketua ll DPRD Lampung SelatanĀ Agus Sutanto dari fraksi Partai Golkar mengatakan, “Saya rasa pembangunan yang berada di lampung selatan kalau benar-benar tingkat pengawasan nya lebih maksimal dari Dinas PUPR, maka semuanya akan maksimal,” kata dia.

DPRD Lamsel tinjau jalan rusak

Seperti hal nya jalan penghubung Desa Kotadalam-Siringjaha, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, yang menelan anggaran Rp1,4 miliar
yang dikerjakan CV. Abung Nyunyai dengan anggaran berasal dari APBD Lampung Selatan 2019.

Kalau di lihat dari tingkat kepadatan dasar nya itu sudah maksimal namun di karenakan tipis nya aspal hotmix membuat kerusakan jalan di sejumlah titik, “Kalau dasarnya ini sudah bagus karna aspal Hotmik nya kurang tebal maka ya jadi rusak,”ujarnya.

Menurut nya pembangunan jalan tidak sesuai spesifikasi ini bukan salah kontruksinya, namun salah pengerjaan nya dan kurang nya pengawasan jadi nya ya seperti ini, nanti akan kami evaluasi dengan rekanan dan Dinas PUPR Lampung Selatan agar mutu dan kualitas pembangunan infrastruktur di Lamsel semakin baik.

Sementara Anggota Komisi III DPRD Lampung Selatan Akyas dari Fraksi PKS menyampaikan, bayaknya ruas jalan yang rusak di sejumlah titik, “Nanti kami meminta kepada Dinas PUPR Lampung Selatan dan rekanan untuk membongkar jalan yang rusak lalu segera untuk memperbaikinya,”tukasnya. (met)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.